Resep Herbal Pembasmi Penyakit Kronis : Darah Tinggi


Apakah anda tahu apa itu penyakit kronis???


Penyakit kronis adalah penyakit yang menggejala atau berkembang dalam jangka waktu sangat lama.


Contoh penyakit kronis yang menyebabkan kematian, seperti jantung dan kanker. Penyakit-penyakit kronis merupakan pembunuh nomor satu di dunia. Sedangkan penyakit degeneratif adalah penyakit yang mengiringi proses penuaan karena sel yang mengalami penurunan. Misalnya, diabetes, stroke, tekanan darah tinggi, dan osteoporosis (kropos tulang).

DARAH TINGGI

Darah tinggi atau hipertensi adalah suatu keadaan dimana seseorang mengalami peningkatan tekanan darah di atas normal yang di tunjukkan oleh angka bagian atas (systolic) dan angka bawah (diastolic) pada pemeriksaan tensi darah menggunakan alat ukur tekanan darah baik yang berupa cuff air raksa atau alat digital lainnya.

Nilai normal tekanan darah seseorang dengan ukuran tinggi badan, berat badan, tingkat aktifitas normal dan kesehatan secara umum adalah 120/80 mmHG.

Darah tinggi disebabkan oleh merokok, penggunaan obat-obatan seperti golongan kortikosteroid (cortison) dan beberapa obat hormon, termasuk beberapa obat antiradang secara terus menerus, mengonsumsi alkohol, umur, berat badan, frekuensi jantung, glukosa plasma, kadar asam urat dalam serum dan lain-lainnya, yang berakibat komplikasi pada jantung, otak dan ginjal.

Gejala-gejala yang muncul:
sakit kepala, cepat lelah, pandangan cepat kabur karena adanya kerusakan pada otak, mata, jantung dan ginnjal.

Resep pengobatan:

1. Resep pertama

bahan :
1 siung bawang merah

cara mengolah:
bawang merah dicuci bersih.

aturan apakai:
 dimakan langsung atau dalam bentuk acar bersama mentimun, bisa tiga kali sehari.

2. Resep kedua

bahan:
umbi lobak segar secukupnya

cara mengolahnya:
dibuat jus dengan air secukupnya

aturan pakai:
minum 2 kali sehari selama satu minggu, sekali minum satu cangkir

3. Resep ketiga

bahan:
20 gr jamur kuping hitam 
200 gr tahu putih

cara mengolah:
bahan diblender dengan air secukupnya

aturan apakai:
minum 2 kali sehari, sekali minum 1 gelas.

4. Resep ke empat

bahan:
100 gr seledri
1-2 buah mengkudu matang
madu secukupnya

cara mengolahnya:
1. bahan dibuat jus
2 rebus dengan 250 cc air hingga mendidih lalu tambahkan madu

aturan pakai:
minum selagi hangat, dua kali 100 cc sehari. 
,,
terimakasih,, semoga bermanfaat,, 


NANTIKAN RESEP-RESEP HERBAL BERIKUTNYA,,,,,,

B. DARAH RENDAH
C. TUMOR
D. KENCING MANIS (DIABETES MELITUS)
E. JANTUNG KORONER
F. BATU EMPEDU
G. STROKE
H. PENYAKIT LEVER
I. RADANG GINJAL
J. ASMA
K. BATU GINJAL